Keterangan:
- x = variabel
- a = koefisien dari variabel x
- b = konstanta
Sebagai catatan, a dan b merupakan anggota bilangan real, Adjarian.
Contoh bentuk persamaan linear satu variabel di antaranya adalah:
- 2x + 6 = 12
Baca Juga: Cara Menghitung Perkalian dan Pembagian pada Operasi Aljabar
Persamaan di atas merupakan bentuk persamaan linear satu variabel, yaitu x.
- p - 12 = 6
Persamaan di atas merupakan bentuk persamaan linear satu variabel, yaitu p.
Bagaimana jika ada persamaan berbentuk x + 4y = 12?
Nah, itu bukan merupakan bentuk persamaan linear satu variabel, Adjarian.
Sebab, ada dua variabel pada persamaan tersebut, yaitu x dan y.
"Koefisien dan konstanta dalam persamaan linear satu variabel adalah anggota bilangan real."
Contoh Soal Persamaan Linear Satu Variabel
Sebagai contoh, ada persamaan linear satu variabel berupa 2x + 6 = 12. Nah, coba kita cari tahu nilai x pada persamaan tersebut.