adjar.id – Apakah Adjaran pernah menyelesaikan soal terkait bilangan bulat?
Bilangan bulat adalah kumpulan bilangan yang terdiri dari bilangan positif (1, 2, 3, …) dan bilangan negatif (-1, -2, -3, …).
Operasi bilangan bulat sangat erat kaitannya dengan kehidupan kita sehari-hari, Adjarian.
Misalnya, saat ingin menghitung selisih suhu atau menghitung jumlah barang dalam satu ruangan.
Operasi hitung bilangan bulat tidak jauh berbeda dengan operasi hitung bilangan asli, ada penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian.
O iya, materi operasi hitung bilangan bulat ini termuat pada mata pelajaran matematika untuk kelas 6 SD.
Soal terkait dapat ditemukan di buku paket Senang Belajar Matematika kelas 6 SD, halaman 52-53.
Nah, pada artikel kali ini, kita akan membahas soal-soal tersebut.
Yuk, coba kita bahas bersama!
Baca Juga: Jawab Soal Matematika Pembagian dan Perkalian Bilangan Bulat, Kelas 6 SD
1. Suhu udara Kota Surabaya saat malam hari 25°C. Pada siang hari suhu Kota Surabaya mencapai 37°C. Berapa °C selisih suhu udara Kota Surabaya pada siang dan malam hari?
Pembahasan: Karena yang ditanyakan adalah selisih suhu Kota Surabaya pada siang dan malam hari, maka kita tinggal menguranginya saja, Adjarian.