Jawab Soal Arti Tunas Kelapa sebagai Lambang Gerakan Pramuka, Kelas 3 Tema 8

By Nabil Adlani, Selasa, 15 Februari 2022 | 16:40 WIB
Gerakan pramuka di Indonesia memiliki lambang berupa tunas kelapa. (pixabay)

adjar.id Tunas kelapa merupakan lambang dari gerakan pramuka di Indonesia.

Lambang ini mulai digunakan sejak tanggal 14 Agustus 1961 dan diciptakan oleh pembina pramuka, yaitu Sumarjo Armodipura.

Nah, sejak tanggal tersebut, lambang ini digunakan pada benda-benda dalam pramuka dan diperkenalkan ke masyarakat.

Dalam Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 3 Tema 8: Praja Muda Karana edisi revisi 2018 terdapat soal Ayo Berlatih di halaman 89.

Pada soal itu kita diminta untuk menjelaskan arti tunas kelapa sebagai lambang gerakan pramuka.

Nah, kali ini kita akan membahas bersama soal materi buku tematik kelas 3 tema 8 subtema 2 tersebut.

O iya, lambang tunas kelapa ini bisa kita temukan pada bendera, papan nama, lencana, panji, dan benda lain di pramuka.

Lambang ini biasa dipasangkan bersebelahan dengan lambang pramuka internasional yang berupa bunga lili.

Nah, yuk, kita cari tahu arti tunas kelapa, Adjarian!

Baca Juga: Sejarah Pramuka di Dunia

Teks “Tunas Kelapa sebagai Lambang Gerakan Pramuka

Sebelum menjawab soal-soal pada bagian Ayo Berlatih, kita baca dulu teks berikut.