adjar.id - Apakah Adjarian sadar terdapat beberapa transportasi darat yang sudah jarang kita temui.
Contoh transportasi darat yang sudah jarang ditemui adalah becak dan delman.
Dahulu, orang berpergian mengandalkan transportasi yang menggunakan tenaga manusia dan hewan.
Namun sekarang, sudah terjadi modernisasi pada sistem transportasi darat dengan menggunakan energi listrik atau mekanik.
Nah, pada buku tematik kelas 6 tema 9, subtema 3, kita akan membahas tentang dampak dari modernisasi sistem transportasi darat.
Latihan soal ini terdapat pada halaman 163, ya!
Kita diminta untuk menyebutkan dampak positif dan negatif modernisasi sistem transportasi darat pada kehidupan masyarakat.
Kita juga diminta untuk menyebutkan dampak positif dan negatif modernisasi pada lingkungan kita.
Yuk, kita simak bersama jawaban soal dan pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: Jawab Soal Berdasarkan Teks 'Dampak Modernisasi terhadap Budaya Masyarakat', Kelas 6 Tema 9
Soal dan Jawaban
1. Sebutkan apa saja dampak dari modernisasi sistem transportasi darat?
Jawab:
Dampak positif pada kehidupan masyarakat, yaitu:
- Dapat memudahkan serta mempercepat mobilisasi manusia dan barang.
- Membuka usaha dan kesempatan kerja baru.
- Biaya lebih terjangkau jika menggunakan transportasi umum.
- Mampu mempersingkat waktu.
- Mempermudah pendistribusian barang.
Baca Juga: Modernisasi: Pengertian, Ciri, Dampak Positif, Dampak Negatif
Dampak negatif pada kehidupan masyarakat, yaitu:
- Membuat polusi udara.
- Timbulnya kejahatan di jalanan.
- Menimbulkan perilaku konsumtif
- Menimbulkan ketergantungan
- Meningkatkan angka kecelakaan lalu lintas
- Menimbulkan kemacetan
- Menimbulkan polusi suara
Dampak positif terhadap lingkungan, yaitu:
Baca Juga: Pengaruh Modernisasi Terhadap Perubahan Sosial Budaya Indonesia
- Lingkungan lebih tertata rapi dan memudahkan transportasi untuk jalan.
- Pembangunan prasarana jalan dapat memudahkan pengendara transportasi darat.
- Interaksi makin intensif, terutama lingkungan sosial
Dampak negatif terhadap lingkungan, yaitu:
- Membuat polusi lingkungan dengan karbon monoksida dan karbon dioksida.
- Kurangnya tumbuhan hijau yang terus ditebang untuk pembuatan jalan.
- Menyebabkan kemacetan
- Minyak bumi menjadi berkurang/langka
- Berkurangnya area hijau/pertanian
Nah Adjarian, itulah pembahasan materi tematik kelas 6 SD tema 9, tentang dampak modernisasi pada transportasi darat yang digunakan sehari-hari, ya.
Jangan lupa tonton video di bawah ini, ya!