adjar.id - Dalam mengerjakan soal sinonim pada tes TIU SKD CPNS, terdapat beberapa tips yang bisa kita lakukan, Adjarian.
Salah satunya adalah untuk tidak memilih jawaban yang memiliki kemiripan bunyi, baik di awal atau akhir suku kata.
Hal tersebut biasanya hanya untuk mengecoh kita sehingga jawaban yang kita pilih tidak benar.
Dalam materi verbal di tes TIU SKD CPNS terdapat beberapa materi, seperti sinonim (persamaan kata), antonim (lawan kata), dan analogi (korelasi makna / padanan kata).
Di dalam soal jenis sinonim biasanya terdapat sekitar 53% kata serapan dari bahasa asing dan bahasa daerah.
17% merupakan istilah-istilah pada dunia teknik, kedokteran, sains, pertanian, dan lainnya.
Sisanya adalah istilah-istilah yang sering kita dengar di dalam kehidupan sehari-hari.
Oleh sebab itu, kita dituntut untuk menguasai perbendaharaan kata (kosakata) sebanyak mungkin.
Nah, di bawah ini adalah materi sinonim beserta contoh soalnya yang bisa kita pelajari bersama, ya. Yuk, kita simak!
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Sinonim, Jawaban, serta Pembahasannya
Materi Sinonim
Sinonim merupakan kata yang memiliki bentuk berbeda namun arti dan pengertiannya sama, Adjarian.
Kita juga bisa menyebut sinonim dengan istilah persamaan makna atau padanan kata.
Di dalam tes ini, kita diharapkan jeli dalam menentukan persamaan kata diantara pilihan jawaban yang mengecoh.
Adjarian dapat memilih kata yang setara, sama atau serupa maknanya dengan kata yang dijadikan pertanyaan.
Agar bisa menjawab pertanyaan dengan benar, peserta diharapkan dapat menambah wawasan perbedaharaan kata sebelum melakukan ujian.
Hal tersebut bisa dilakukan dengan membaja buku, koran, ataupun Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
Jika kita menemukan kata asing, carilah artinya di dalam kamus.
Dengan melakukan hal tersebut, kita tidak perlu menghafal semua isi kamus tetapi memahami kata-kata yang sering muncul.
Baca Juga: Kumpulan Soal CPNS TIU Sinonim dan Antonim, Jawaban, serta Pembahasannya
Contoh Soal Materi Sinonim
1. Komplemen = …
a. Makanan sehat
b. Pelengkap
c. Bagian
d. Bahan pengganti
e. Biasa
Jawaban: B
Pembahasan: Komplemen adalah sesuatu yang melengkapi atau menyempurnakan (pelengkap).
Baca Juga: Sinonim Kata 'Untuk'
2. Mortalitas = ….
a. Angka kematian
b. Angka kelahiran
c. Sebangsa hewan
d. Gerak
e. Pukulan
Jawaban: A
Pembahasan: Kata mortalitas merupakan kata serapan dari Bahasa Inggris, yaitu Mortality.
Sehingga kita gunakan trik kembalikan ke bahasa aslinya mortality yang artinya angka kematian.
Nah Adjarian, itulah materi sinonim beserta contoh soal tes TIU SKD CPNS, ya!