Apa Fungsi Vitamin B12 untuk Tubuh Manusia?

By Aldita Prafitasari, Senin, 7 Februari 2022 | 14:00 WIB
Vitamin B12 (cyanocobalamin) adalah vitamin yang bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah yang sehat. (Unsplash)

adjar.id - Tubuh kita membutuhkan berbagai macam vitamin tidak terkecuali vitamin B12, Adjarian.

Vitamin B12 atau juga disebut dengan cyanocobalamin adalah vitamin yang bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah.

Vitamin ini juga dapat mengoptimalkan fungsi saraf, menghasilkan energi, serta menjaga kesehatan kulit dan rambut kita, lo!

Kita juga bisa mendapatkan vitamin B12 secara alami dengan mengonsumsi ikan, kerang, daging, hati, telur, susu, yoghurt, dan keju.

Jangan lupa tonton video ini, ya!