Mengenal Blended Words Frenemy, Chillax, Emoticon, dan Penggunaannya

By Jestica Anna, Sabtu, 5 Februari 2022 | 16:00 WIB
Blended words atau kata gabungan adalah sebuah kata baru yang berasal dari dua atau lebih gabungan kata. (Piqsels)

adjar.id – Apakah Adjarian pernah mendengar kata frenemy, chillax, dan emoticon? Ketiga kata tersebut termasuk dalam klasifikasi blended words.

Apa itu blended words?

Blended words atau kata campuran merupakan proses pembentukan kata baru yang berasal dari kombinasi dari dua kata atau lebih.

Kata-kata ini dibuat untuk menggambarkan penemuan atau fenomena baru yang menggabungkan definisi dari kata pembentuknya.

Bahasa Inggris merupakan bahasa yang dinamis dan terus berkembang. Tidak heran jika akan muncul kata atau istilah baru dari waktu ke waktu.

Nah, blended words atau kata campuran ini terus berkembang seiring dengan berkembangnya teknologi dan budaya.

Berbeda dengan kata slang atau kata gaul yang umumnya digunakan pada situasi informal saja, blended words dapat digunakan baik pada situasi formal maupun informal.

Kali ini kita akan membahas mengenai tiga contoh blended words, yaitu frenemy, chillax, dan emoticon.

Yuk, perhatikan uraian berikut!

Baca Juga: Mengenal Blended Words Brunch, Hangry, Staycation, dan Penggunaannya

1. Frenemy

Blended words yang akan kita bahas pertama adalah frenemy.