Bisa Jadi Referensi, Ini 5 Jurusan Soshum Paling Favorit di SNMPTN

By Nabil Adlani, Sabtu, 5 Februari 2022 | 18:00 WIB
Agar bisa lolos SNMPTN, kita perlu cermat dalam memilih jurusan di perguruan tinggi negeri. (pixabay)

1. Jurusan Manajemen

Jurusan manajemen merupakan salah satu jurusan yang banyak diminati saat pelaksanaan SNMPTN 2021. 

O iya, jurusan ini memiliki tingkat keketatan yang tinggi di beberapa universitas, seperti di Universitas Negeri Jakarta, Universitas Padjajaran, Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Gadjah Mada, dan Universitas Hasanuddin.

Salah satu daya tarik jurusan ini karena prospek lulusan yang bisa bekerja di berbagai bidang, misalnya konsultan bisnis, ahli perbankan, dan lain sebagainya.

2. Jurusan Ilmu Komunikasi

Jurusan ilmu komunikasi merupakan salah satu jurusan favorit bagi anak-anak IPS.

Salah satu penyebabnya karena pekerjaan di bidang media juga banyak diminati dan jurusan ini menjadi semacam gerbang awal siswa sebelum masuk ke dunia media.

Baca Juga: 15 Daftar Prodi Soshum Terketat pada SNMPTN 2021

Jurusan Ilmu Komunikasi pada SNMPTN 2021 juga memiliki tingkat keketatan yang tinggi, terutama di Universitas Negeri Jakarta, Universitas Padjajaran, dan Universitas Gadjah Mada.

Lulusan dari jurusan ini juga bisa bekerja di berbagai bidang seperti wartawan, public relation, marketing, dan content creator.

3. Jurusan Sastra Inggris

Sastra Inggris menjadi salah satu jurusan yang banyak dipilih oleh siswa SNMPTN 2021 terutama dari rumpun Soshum.