1. Fungsi Asli Uang
Fungsi asli atau fungsi primer uang dibagi menjadi dua bagian utama, yaitu:
- Uang sebagai Alat Tukar
Fungsi uang sebagai alat tukar atau transaksi, artinya uang harus diterima atau mendapat jaminan kepercayaan.
Jaminan kepercayaan tersebut diberikan pemerintah berdasarkan undang-undang atau keputusan yang berkekuatan hukum.
Nah, dengan fungsi ini, uang dapat mempercepat dan mempermudah kegiatan pertukaran dalam perekonomian.
Fungsi asli uang terbagi menjadi dua bagian, salah satunya uang sebagai alat tukar.”
Baca Juga: Jawab Soal Produk-Produk dalam Pasar Uang
- Uang sebagai Alat Satuan Hitung
Uang sebagai alat satuan hitung, artinya uang bisa memberikan harga suatu komoditas berdasarkan satu ukuran yang umum digunakan.
Misalnya, di Indonesia rupiah menjadi dasar pengukuran nilai barang dan jasa yang diperdagangkan di pasar.
2. Fungsi Turunan Uang
Fungsi turunan uang terbagi menjadi dua bagian utama, yaitu:
- Uang sebagai Penyimpan Nilai
Fungsi uang sebagai penyimpan nilai dihubungkan dengan kemampuan uang menyimpan hasil transaksi atau pemberian yang meningkatkan daya beli.