Komponen-Komponen Penting dalam Puisi

By Nabil Adlani, Rabu, 2 Februari 2022 | 07:00 WIB
Di dalam sebuah puisi, terdapat komponen-komponen penting. (unsplash/ThoughtCatalog)

adjar.id – Dalam sebuah puisi terdapat komponen-komponen penting, Adjarian.

Puisi merupakan salah satu jenis karya sastra yang menjadi sarana untuk mengungkapkan perasaan dengan berbagai makna dan tipografi khas.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai berbagai komponen penting yang terdapat di dalam puisi, materi bahasa Indonesia kelas 10 SMA.

O iya, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), puisi adalah ragam sastra yang bahasanya terikat oleh irama, matra, rima, serta penyusunan larik dan bait.

Sementara komponen adalah unsur atau bagian dari keseluruhan dari suatu hal.

Sehingga, komponen puisi merupakan sebuah unsur yang ada di dalam dan membentuk sebuh puisi.

Adjarian, unsur atau komponen penting dalam puisi terbagi menjadi dua jenis, yaitu struktur fisik dan struktur batin puisi.

Nah, yuk, kita simak penjelasan lengkap mengenai komponen-komponen penting dalam puisi berikut ini!

“Gagasan dan imajinasi dari penyair atau pembuat puisi dituangkan ke dalam puisi dalam bentuk tipografi.”

Baca Juga: Contoh Puisi tentang Bencana Alam Gempa Bumi

Komponen Penting dalam Puisi

Beberapa komponen atau unsur penting yang terdapat di dalam sebuah puisi, yaitu: