Jawab Soal Materi Ketampakan Alam Wilayah Perairan, Kelas 5 Tema 9

By Aldita Prafitasari, Rabu, 26 Januari 2022 | 14:20 WIB
Selat merupakan laut sempit yang berada di antara dua pulau. (Unsplash)

Biasanya, selat terletak di antara 2 permukaan daratan.

Selat juga sebutan dari laut sempit yang menghubungkan antara 2 pulau.

3. Laut

Ciri-ciri: Laut adalah tempat terumbu karang bagi ikan-ikan.

Laut mempunyai variasi suhu yakni perbedaan suhu antara bagian permukaan laut dengan bagian dalam atau kedalaman air laut. 

Baca Juga: Pengertian dan Jenis-Jenis Sungai

Selain itu, juga memiliki tingkat salinitas atau kadar garam yang tinggi, semakin mendekati garis khatulistiwa maka salinitas akan semakin tinggi. 

Laut didominasi oleh NaCl atau garam, yang kandungannya mencapai hingga 75%.

 4. Danau

Ciri-ciri: Danau memiliki gelombang di permukaan air.

Permukaan air danau pada umumnya lebih tinggi daripada permukaan air laut.

Danau juga tempat biasanya dipenuhi tumbuh-tumbuhan air yang menutupi bagian tepi danau.

Danau dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari seperti dapat dijadikan sebagai objek pariwisata alam, sumber aliran irigasi pertanian, budidaya ikan dan sumber air peternakan.

5. Sungai

Ciri-ciri: Sungai merupakan aliran air mengalir dari daerah yg tinggi ke daerah yang rendah.

Sungai mempunyai daya erosi yang kuat, memanjang dan berkelok-kelok.

Nah Adjarian, itulah referensi jawaban jenis dan ciri-ciri ketampakan alam wilayah perairan yang ada di Indonesia, ya!

Jangan lupa tonton video ini, ya!