Masyarakat Multikultural: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Interaksi Sosial

By Aisha Amira, Kamis, 20 Januari 2022 | 10:00 WIB
Masyarakat multikultural juga dikenal dengan istilah masyarakat majemuk. (freepik)

adjar.id - Apakah Adjarian pernah, mendengar masyarakat multikultural saat belajar di sekolah?

Masyarakat multikultural juga dikenal dengan istilah masyarakat majemuk, lo.

Nah, bagi kita yang belum tahu, apa itu masyarakat multikultural tenang saja, ya.

Masyarakat multikultural juga dapat diartikan, bahwa adanya kelompok-kelompok masyarakat yang di dalamnya terdiri dari berbagai ras, agama, suku bangsa, serta lainnya.

Misalnya, satu kelompok masyarakat yang terdiri dari berbagai macam suku seperti Jawa, Madura, serta Sumatra.

Nah, kali ini kita akan menyimak informasi mengenai masyarakat multikultural, ciri-ciri, serta interaksi sosialnya, ya.

Yuk, simak ciri-ciri masyarakat multikultural dan proses terjadinya di bawah ini!

Ciri-Ciri Masyarakat Multikultural 

“Masyarakat multikultural adalah kelompok masyarakat yang terdiri dari beraneka ragam ras, suku bangsa, agama, dan lainnya.”

Baca Juga: Faktor Penyebab Terbentuknya Masyarakat Multikultural di Indonesia

Terdapat beberapa ciri-ciri dari masyarakat multikultural, di antaranya:

1. Terjadinya segmentasi ke dalam bentuk-bentuk kelompok yang seringkali memiliki subkebudayaan yang berbeda-beda dari satu dengan yang lain.