adjar.id - Menyontek adalah perilaku tidak terpuji yang harus kita hindari, Adjarian.
Dengan menyontek maka sama saja kita bertindak tidak jujur atau curang.
Hal ini juga dapat membuat guru tidak menilai pekerjaan yang sudah kita kerjakan, hal ini juga dapat menyebabkan kita tinggal kelas, lo!
Oleh sebab itu, kita harus menghindari perilaku menyontek, ya!
Nah, pada Buku Tematik SD kurikulum 2013 edisi revisi 2018 Tema 7 Kelas 6 halaman 95-96 terdapat teks bacaan yang menceritakan kegiatan menyontek.
Seorang anak bernama Gugut ingin menyontek temannya bernama Ida, yang merupakan ketua kelas yang sangat pintar dan memiliki jiwa kepemimpinan.
Namun, Ida tetap menjunjung tinggi kejujuran dan tidak memberikan jawaban kepada Gugut, saat ujian berlangsung.
Nah, kita diminta untuk membuat pertanyaan berdasarkan teks cerita, "Pemimpin Idola, Pemimpin yang Jujur".
Yuk, kita simak bersama contoh soal dan jawabannya di bawah ini!
Baca Juga: Jawab Soal Teks Bacaan 'Ibu RT, Sang Pemersatu', Kelas 6 Tema 7
Buatlah pertanyaan sebanyak-banyaknya tentang cerita, "Pemimpin Idola, Pemimpin yang Jujur".
Berikan pertanyaanmu kepada teman di sebelahmu untuk dijawab.