Contoh Pencemaran Lingkungan yang Terjadi dalam Kehidupan Masyarakat

By Nabil Adlani, Selasa, 11 Januari 2022 | 14:00 WIB
Pembuangan sampah ke sungai termasuk contoh pencemaran lingkungan. (unsplash/NajaBertoltJensen)

adjar.id – Adakah contoh pencemaran lingkungan dalam kehidupan masyarakat di sekitar Adjarian?

Pencemaran merupakan salah satu kerusakan lingkungan hidup yang masih menjadi fenomena dan gejala sosial masyarakat.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai contoh pencemaran yang terjadi dalam kehidupan yang merupakan materi geografi kelas 11 SMA.

Lingkungan hidup adalah akumulasi dari interaksi berbagai faktor yang terkandung dalam lingkungan biotik dan abiotik.

Akan tetapi, ada berbagai perilaku manusia yang membuat timbulnya pencemaran lingkungan hidup.

O iya, pencemaran lingkungan hidup menurut UU No.23 Tahun 1997, adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat, energi, atau komponen lain ke dalam lingkungan hidup.

Hal ini dilakukan oleh kegiatan manusia yang membuat kualitas lingkungan hidup menjadi turun.

Berikut ini beberapa contoh pencemaran lingkungan dalam kehidupan masyarakat!

“Pencemaran lingkungan bisa memberikan dampak yang buruk bagi kehidupan makhluk hidup.”

Baca Juga: Kegiatan Pemanfaatan Lingkungan bagi Pembangunan Berkelanjutan

Contoh Pencemaran Lingkungan

Berikut ini beberapa contoh pencemaran lingkungan yang banyak terjadi dalam kehidupan masyarakat, di antaranya: