Kosakata Nama Negara atau Country dalam Bahasa Inggris

By Aldita Prafitasari, Selasa, 4 Januari 2022 | 14:35 WIB
Dalam bahasa Inggris, (Unsplash)

adjar.id - Apakah Adjarian tahu dalam bahasa Inggris istilah "negara" disebut dengan apa?

Rupanya ada beberapa istilah bahasa Inggris dalam penyebutan negara.

Dalam bahasa Inggris, negara bisa disebut dengan country, state, atau nation.

Negara adalah pemerintahan di bawah sistem pemerintahan dengan monopoli kekuatan.

Negara juga bisa didefiniskan sebagai organisasi kekuasaan yang berdaulat dengan tata pemerintahan yang melaksanakan tata tertib atas orang-orang di daerah tertentu. 

Baca Juga: Kosakata yang Berhubungan dengan Pemilu dalam Bahasa Inggris

Nah, dalam bahasa Inggris negara kita, yaitu Indonesia memiliki nama yang sama.

Namun, beberapa negara di dunia memiliki nama yang berbeda dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, Adjarian.

Contohnya negara Belanda, dalam bahasa Inggris disebut dengan Netherlands. Selain itu, Belanda juga disebut dengan Hollands, lo!

Nah, apa lagi, ya, kosakata nama negara-negara dalam bahasa Inggris?

Yuk, kita cari tahu!

 

"Dalam bahasa Inggris, 'negara' bisa disebut dengan country, state, atau nation."

 

Kosakata Nama Negara atau Country dalam Bahasa Inggris 

1. Amerika Serikat = The United States (of America)

2. Afrika Selatan = South Africa

3. Belanda = Netherlands

4. Belgia = Belgium

5. Finlandia = Finland

6. Inggris = England

Baca Juga: Kosakata Aroma atau Bau dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

7. Irlandia = Ireland

8. Islandia = Iceland

9. Italia = Italy

10. Jepang = Japan

11. Jerman = Germany

12. Kanada = Canada

13. Korea Selatan = South Korea

 

"England atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan 'Inggris' merupakan bagian dari The United Kingdom."

 

14. Maroko = Morocco

15. Meksiko = Mexico

16. Mesir = Egypt

17. Norwegia = Norway

18. Perancis = France

19. Rusia = Russia

Baca Juga: Kosakata Istilah Kelistrikan atau Electrical dalam Bahasa Inggris

20. Selandia Baru = New Zealand

21. Singapura = Singapore

22. Swedia = Sweden

23. Swiss = Switzerland

24. Tiongkok = Republic of China

25. Turki = Turkey

 

"Masyarakat Jepang dalam bahasa Inggris disebut dengan Japanese."

 

Contoh Kalimat Menggunakan Kosakata Nama Negara dalam Bahasa Inggris 

- Indonesia became independent after being freed from Dutch colonial rule for 350 years.

Indonesia merdeka setelah lepas dari penjajahan Belanda selama 350 tahun dijajah.

- Japan is one of the countries that has colonized Indonesia in its history. The Japanese occupation of Indonesia lasted from 1942 to 1945.

Jepang menjadi salah satu negara yang pernah menjajah Indonesia dalam sejarahnya. Pendudukan Jepang di Indonesia berlangsung sejak tahun 1942 hingga 1945.

Baca Juga: Kosakata Keterangan Waktu atau Adverb of Time dalam Bahasa Inggris

- Germany is famous for its dairy products, cheese, and sausages.

Jerman terkenal dengan produk olahan susu, keju, dan sosis.

Nah, itulah daftar kosakata nama negara dalam bahasa Inggris beserta contohnya dalam kalimat.

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan

Buatlah kalimat menggunakan kata New Zealand!

Petunjuk: Cek halaman 3.