3. Berdasarkan hubungan antara unsur pembentuknya, frasa dikelompokkan menjadi ...
Jawaban:
Berdasarkan hubungan antara unsur pembentuknya, frasa dikelompokkan menjadi dua macam, yaitu frasa endosentris dan frasa eksosentris.
Frasa endosentris adalah frasa yang unsur pembentuknya bisa menggantikan kedudukan frasa tersebut secara keseluruhan.
Sedangkan frasa eksosentris adalah frasa yang salah satu atau seluruh unsur tidak bisa menggantikan kedudukan frasa tersebut secara keseluruhan.
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Materi Singkatan dan Akronim
4. Apa yang dimaksud dengan frasa verbal?
Jawaban:
Frasa verbal adalah frasa yang intinya adalah kata kerja. Contoh frasa verbal:
- pulang pergi
- sedang menyanyi
- berjalan lambat