Jurusan Sastra Jepang: Mata Kuliah, Prospek Kerja, dan Daftar Universitas

By Aldita Prafitasari, Selasa, 4 Januari 2022 | 19:30 WIB
Lulusan Sastra Jepang berpotensi untuk bekerja di perusahaan Jepang. (Unsplash)

adjar.id - Apakah Adjarian tahu bahwa banyak universitas di Indonesia yang memiliki jurusan sastra Jepang?

Sastra Jepang merupakan salah satu jurusan sastra yang juga banyak diminati oleh calon mahasiswa, lo.

Di jurusan ini, kita akan belajar mengenai semua hal tentang negara Jepang.

Hal yang akan kita pelajari mulai dari bahasa, karya sastra, budaya, dan sejarahnya, Adjarian.

O iya, huruf yang digunakan oleh masyarakat jepang juga berbeda dari alfabet yang selama ini kita gunakan.

Oleh sebab itu, jurusan ini menjadi sangat menarik sekaligus menantang bagi calon mahasiswanya.

Huruf yang digunakan adalah huruf Jepang atau kanji, Adjarian.

Selain huruf Kanji, bahasa Jepang memiliki tiga jenis huruf lainnya, yakni katakana, romaji dan hiragana.

Lalu, selain huruf Jepang apa lagi, ya, yang akan dipelajari di jurusan sastra Jepang?

Yuk, kita simak ulasan tentang mata kuliah, prospek kerja, juga daftar universitas jurusan sastra Jepang di Indonesia!

Baca Juga: Jurusan Sastra Mandarin: Mata Kuliah, Prospek Kerja, dan Daftar Universitas

 

Mata Kuliah Jurusan Sastra Jepang

1. Pengantar Ilmu Budaya

2. English Language Skill

3. Tata Bahasa

4. Dounyuu

5. Fukushuu

6. Kanji

7. Mengarang

8. Membaca

9. Bahasa Indonesia (Komposisi)

10. Soft Skill Ekstrakurikuler

11. Pengantar Ilmu Bahasa dan Sastra

12. Pengantar Kejepangan

13. Praktik Kebudayaan

Baca Juga: 4 Peminatan atau Konsentrasi dalam Jurusan Sastra Inggris, Apa Saja?

 

14. Pengantar Multikulturalisme

15. Penulisan Ilmiah

16. Pengantar Studi Kejepangan (bahasa, sastra, sejarah, budaya)

17. Bahasa Indonesia Kreatif

18. Bahasa Asing (non-bahasa Inggris di luar bahasa yang dipelajari di prodi)

19. Kajian Bahasa Jepang

20. Kajian Sastra Jepang

21. Kajian Sejarah Jepang

22. Kajian Budaya Jepang

23. Metode Pengajaran Bahasa Jepang

24. Penerjemahan

25. Bahasa Jepang Profesi

26. Telaah Teks Jepang

Baca Juga: Jurusan Manajemen Bisnis: Mata Kuliah, Peminatan, Prospek Kerja, dan Daftar Universitas

 

Prospek Kerja Jurusan Sastra Jepang

Jepang memiliki empat jenis huruf, yaitu huruf kanji, hiragana, katakana, dan romaji. (Unsplash)

1. Penerjemah Lisan (Interpreter)

2. Bagian Tata Usaha (Atase) Perdagangan Luar Negeri

3. Penerjemah Tulisan (Translator)

4. Konsultan Pendidikan

5. Pramugari/Pramugara

6. Kedutaan Besar Jepang

7. Leksikografer

8. Pengajar/Dosen

9. Editor

10. Penulis

Baca Juga: Jurusan Ekonomi: Konsentrasi, Prospek Kerja, dan Daftar Universitas

  

Daftar Universitas di Indonesia dengan Jurusan Sastra Jepang

1. Universitas Indonesia

2. Universitas Padjadjaran

3. Universitas Gadjah Mada

4. Universitas Udayana

5. Universitas Brawijaya 

6. Universitas Diponegoro

7. Universitas Airlangga 

8. Universitas Andalas

9. Universitas Pendidikan Indonesia

8. Universitas Kristen Petra, Jawa Timur

Nah, itulah mata kuliah, prospek kerja, serta daftar universitas yang memiliki jurusan  sastra jepang, Adjarian.

Baca Juga: Jurusan Kriminologi: Informasi, Mata Kuliah serta Prospek Pekerjaan