Apakah Air Putih Bisa Basi?

By Aldita Prafitasari, Sabtu, 1 Januari 2022 | 08:00 WIB
Air putih tidak akan basi, namun dapat terkontaminasi oleh kuman, bakteri, dan kotoran yang ada di sekitar air. (Unsplash)

adjar.id - Adjarian, air putih bukanlah jenis minuman yang bisa basi seperti makanan dan minuman lainnya. 

Namun, Air putih tidak bisa dikonsumsi jika sudah terkontaminasi oleh berbagai kuman, jamur, dan bakteri yang ada di sekitar.

O iya, air minum juga dapat mengembangkan rasa basi dari waktu ke waktu.

Hal ini disebabkan oleh karbon dioksida di udara yang bercampur dengan air, sehingga membuat rasa air putih sedikit lebih asam, namun, umumnya air putih aman dikonsumsi selama enam bulan, lo!

 

Jangan lupa tonton video ini, ya!