Peran Tokoh Masyarakat terhadap Semangat dan Komitmen Kebangsaan

By Aisha Amira, Senin, 27 Desember 2021 | 12:00 WIB
Semangat kebangsaan dapat diterapkan di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat sekitar. (Pexels/Anna Tarazevich)

1. Keteladanan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), keteladanan adalah hal yang dapat ditiru atau dicontoh. 

Nah, keteladanan tersebut dapat diberikan di berbagai lingkungan, seperti keluarga, sekolah, negara, dan masyarakat luas, lo!

Contohnya, disiplin dan tepat waktu dalam membayar pajak, mematuhi tata tertib yang berlaku. 

Baca Juga: Pengertian Hakikat Semangat dan Komitmen Kebangsaan

Selain itu, ikut serta dalam kegiatan gotong-royong di lingkungan sekitar, dan memberikan bantuan kepada orang yang membutuhkan. 

Hal-hal di atas di atas merupakan beberapa contoh bentuk keteledanan, ya. 

2. Pewarisan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pewarisan adalah proses, cara, pembuatan mewarisi atau mewariskan, ya.

 

"Disiplin dan tepat waktu dalam membayar pajak merupakan salah satu contoh masyarakat yang teladan."