Macam-Macam Hewan Langka Tipe Asia di Indonesia

By Nabil Adlani, Rabu, 22 Desember 2021 | 11:30 WIB
Badak merupakan salah satu hewan langka tipe Asia di Indonesia. (unsplash/DavidClode)

adjar.id – Ada macam-macam hewan langka tipe Asia yang ada di Indonesia, Adjarian.

Tipe asia merupakan salah satu tipe fauna di Indonesia, selain itu masih ada tipe peralihan dan tipe Australia.

Ketiga tipe fauna ini terbagi atas tiga wilayah yang berbeda di Indonesia berdasarkan pengamatan Wallace.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai hewan langka tipe Asia di Indonesia yang menjadi materi geografi kelas 11 SMA.

Baca Juga: Persebaran Fauna di Dunia dalam Ilmu Geografi

Menurut Wallace, Kalimantan bersama Sumatra, Jawa, dan Bali pernah menjadi bagian Asia, di mana adanya perairan dangkat di sekitar pulau-pulau ini menjadi buktinya.

Perairan dangkal ini, Adjarian, dulu berupa dataran yang berperan dalam persebaran flora dan fauna yang terjadi.

O iya, dangkalan ini dikenal dengan sebutan dangkalan Sunda, di mana tipe fauna di wilayah ini memiliki kesamaan yang kemudian di sebut fauna tipe Asia.

Yuk, kita kenali macam-macam hewan langka tipe Asia yang ada di Indonesia berikut ini!

“Fauna tipe Asia merupakan fauna yang berada di wilayah Kalimantan, Sumatra, Jawa, dan Bali dengan bukti adanya dangkalan Sunda.”