Berkenalan dengan Jurusan Sosiologi, Apa Saja Mata Kuliah dan Prospek Kerjanya?

By Nabil Adlani, Sabtu, 18 Desember 2021 | 20:00 WIB
Salah satu program studi ilmu sosial di perguruan tinggi adalah jurusan sosiologi. (unsplash/PangYuhao)

Mata Kuliah dalam Jurusan Sosiologi

Ada berbagai mata kuliah yang akan kita pelajari saat masuk ke perkuliahan.

Nah, di ilmu sosiologi kita akan mempelajari berbagai aspek dalam kehidupan sosial masyarakat.

Pelajaran-pelajaran atau mata kuliah yang dipelajari juga sangat beragam yang mana lebih mempelajari tentang masyarakat atau kehidupan sosial.

Mahasiswa dari jurusan sosiologi memprlajari tentang stratifikasi sosial, perilaku menyimpang di masyarakat, sosiologi industri, sosiologi politik, sosiologi ekonomi.

Baca Juga: Jadwal SNMPTN 2022, Catat Detail Tanggal dan Persyaratannya

Kemudian ada juga mengenai sosiologi hukum, statistika, analisa geografi, sosiologi agama, ekologi kota, sosiologi organisasi, dan masih banyak lainnya.

O iya, selain mempelajari mata kuliah sosiologi, mahasiswa sosiologi juga didukung dengan beragam kemampuan lain saat kuliah di jurusan sosiologi.

Saat menjadi mahasiswa sosiologi, kita akan belajar tentang observasi, analisis, penelitian, dan memhamai permasalahan sosial di masyarakat.

Selain itu, kita juga akan belajar tentang berpikir secara sistematis dan kritis untuk menyelasaikan permasalahan di masyarakat.