Jawab Soal Macam-Macam Tindakan Sosial Menurut Max Weber

By Nabil Adlani, Senin, 29 November 2021 | 17:00 WIB
Adanya tindakan sosial dalam kehidupan bisa menciptakan interaksi sosial. (freepik)

adjar.id – Apa saja macam-macam tindakan sosial menurut Max Weber?

Pertanyaan tersebut merupakan salah satu soal yang ditanyakan dalam Uji Kompetensi di halaman 66 pada buku Sosiologi Kontekstual kelas 10 SMA.

Pada soal tersebut kita diminta untuk menjelaskan macam-macam dari tindakan sosial menurut Max Weber yang juga menjadi materi sosiologi kelas 10 SMA.

Baca Juga: Peran Nilai dan Norma Sosial dalam Masyarakat

Adanya interaksi sosial dalam kehidupan masyarakat tidak bisa dilepaskan dari adanya konsep tindakan sosial yang dilakukan manusia.

Hal ini tidak lepas karena melakukan hubungan dengan orang lain bisa memunculkan lahirnya tindakan yang menunjukkan adanya variasi hubungan.

Variasi ini bisa dengan proses berpikir, tujuan yang akan dicapai, dan cara untuk mencapai tujuan.

Yuk, kita simak dulu pembahasan mengenai tindakan sosial menurut Max Weber berikut ini.

Pengertian Tindakan Sosial Menurut Max Weber

Menurut Max Weber, tindakan sosial merupakan tindakan yang memiliki makna dan dilakukan seseorang dengan memperhitungkan keberadaan orang lain.

Selain itu, tindakan sosial jugta bisa dikatakan sebagai suatu tindakan yang dilakukan oleh individu yang bisa memengaruhi individu-individu lain dalam masyarakat.

Nah, hal ini perlu diperhatikan, karena tindakan sosial menjadi wujud dari adanya hubungan atau interaksi sosial dalam masyarakat.

Jadi, secara tidak langsung tindakan sosial merupakan suatu tindakan yang memiliki suatu maksud tententu untu dirik sendiri demi mencapai tujuan tertentu.

Baca Juga: Pengertian, Ciri-Ciri, serta Syarat Terjadinya Interaksi Sosial

Tindakan sosial juga menjadi salah satu perwujudan dari pola pikir suatu individu di dalam masyarakat.

Tindakan sosial ini biasanya hadir dalam interaksi sosial yang dilakukan baik antarindividu ataupun individu dengan masyarakat.

O iya, sebagai makhluk sosial, segala tindakan yang dilakukan manusia tidak bisa dilepaskan dari pengaruh lingkungan sosialnya.

Adanya perilaku timbal balik dalam lingkungan sosial membuat suatu tindakan sosial bisa menghasilkan interaksi.

Macam-Macam Tindakan Sosial

Pada dasarnya, menurut Max Weber, tindakan sosial terbagi menjadi 4 jenis, yaitu:

1. Tindakan Sosial Instrumental

Tindakan sosial intrumental dilakukan dengan memperhitungkan kesesuaian antara cara yang dilakukan dan tujuan yang akan dicapai.

Nah, tindakan ini sifatnya rasional atau masuk akal, di mana tindakannya didasari dengan adanya tujuan yang penuh pertimbangan.

Contohnya, seseorang yang memutuskan untuk membeli rumah daripada kendaraan, hal ini didasari karena rumah termasuk kebutuhan pokok yang harus dipenuhi.

Rumah menjadi tempat berlindung bagi anggota keluarga, sedangkan kendaraan hanya sebagai kebutuhan sekunder atau bisa juga masuk ke kebutuhan tersier.

Baca Juga: Faktor dan Bentuk-Bentuk Interaksi Sosial dalam Masyarakat

2. Tindakan Sosial Berorientasi Nilai

Tindakan sosial yang berorientasi nilai dilakukan dengan memperhitungkan manfaat dari tindakan yang dilakukan.

Akan tetapi, pada tindakan jenis ini, tujuan yang ingin dicapai tidak terlalu masuk di dalam pertimbangan yang matang.

Nah, tindakan yang masuk dalam jenis ini, yaitu tindakan yang menyangkut kriteria benar dan baik menurut penilaian dari masyarakat.

3. Tindakan Sosial Tradisional

Tindakan sosial tradisional dilakukan tanpa memperhitungkan tindakan secara matang, tetapi lebih kepada kebiasaan yang sudah pernah dilakukan di dalam masyarakat.

Maka dari itu, tindakan ini lebih dilakukan tanpa adanya suatu perencanaan, baik secara tujuan maupun cara melakukannya.

Akan tetapi Adjarian, tujuan dan caranya pada dasarnya mengulang dari apa yang sebelumnya sudah pernah dilakukan secara turun-temurun.

Contohnya berbagai tradisi adat yang sering dilakukan berbagai suku di Indonesia, seperti upacara adat yang dilakukan untuk menyambut kelahiran.

Baca Juga: Bentuk-Bentuk Interaksi Sosial: Disosiatif

4. Tindakan Sosial Afektif

Tindakan sosial afektif dilakukan atas dasar emosi atau perasaan. (unsplash/JW)

Tindakan sosial afektif merupakan tindakan irasional karena sebagaian besar dilakukan atas dasar emosi atau perasaan.

Hal ini terjadi tanpa mempertimbangkan hal-hal lain di luar perasaan atau emosi tersebut.

Perasaan yang mendorong tindakan sosial ini bisa berupa perasaan cinta, gembira, sedih, atau marah yang muncul begitu saja sebagai ungkapan terhadap suatu keadaan.

Maka dari itu, tindakan ini biasanya dilakukan secara spontan atau tiba-tiba tanpa perencanaan yang matang.

Nah, itulah macam-macam tindakan sosial menurut Max Weber yang bisa menjadi sumber referensi bagi Adjarian dalam menjawab soal Uji Kompetensi di halaman 66.

 

Tonton video ini juga, yuk!