Contoh Sikap Tolong-menolong Antara Saudara

By Irfan Sholeh, Kamis, 25 November 2021 | 15:00 WIB
Berlatih bersepeda bersama merupakan contoh kegiatan tolong-menolong. (pixabay)

4. Menemani ke Kamar Mandi saat Tengah Malam

Perasaan takut tentu saja adalah hal yang bisa dialami oleh banyak orang.

Kita bisa merasa takut jika tiba-tiba terbangung tengah malam dan merasa ingin buang air kecil.

Tengah malam begitu sepi dan meski cahaya lampu sudah dinyalakan dan menyala terang, tetap saja kita merasa ruangan itu lebih remang ketimbang pada waktu siang hari.

Baca Juga: Macam-Macam Kegiatan Bersama di Rumah

Pada saat seperti ini mungkin sebagian dari kita akan merasakan takut.

Untuk meredam ketakutan ini, kita meminta saudara kita untuk menemani kita ke kamar mandi.

Nah, itulah contoh sikap tolong-menolong yang bisa dilakukan antarsaudara.

Memang terasa sepele, tapi bagi yang ditolong, tentu hal itu sangatlah berharga.

Sekarang, cobalah Adjarian selesaikan soal di bawah ini!

 

Pertanyaan
Ceritakanlah pengalaman tolong-menolong yang kamu lakukan dengan saudaramu!
Petunjuk: Cek halaman 2-4.

 

Tonton video ini, yuk!