Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908

By Aisha Amira, Rabu, 24 November 2021 | 16:00 WIB
Bangsa Indonesia mulai bangkit pada tahun 1908. (Unsplash/Chris Brignola)

Berdasarkan waktu sejarah, bangsa Indonesia pernah menjadi bangsa terjajah.

Hal ini juga mendorong perasaan senasib bagi bangsa Indonesia, ya. 

Kebangkitan nasional adalah sesi pergerakan perjuangan bangsa Indonesia yang mulai menyadari akan kondisi dan potensi sebagai suatu negara. 

Baca Juga: Jawab Soal 3 Syarat Keberhasilan Integrasi Nasional bagi Bangsa Indonesia

Kebangkitan nasional Indonesia dipelopori dengan lahirnya organisasi Budi Utomo. 

Nah, ciri dari kebangkitan nasional adalah perjuangan bangsa Indonesia yang lebih diwarnai perjuangan untuk kepentingan nasional bukan hanya kepentingan daerah. 

Sumpah pemuda merupakan bentuk penegas yang dihasilkan Indonesia guna mewujudkan sebuah negara yang memiliki identitas dan dicintai oleh rakyatnya. 

Proklamasi Kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945 merupakan sebuah titik puncak perjuangan rakyat Indonesia. 

Nah Adjarian, itulah semangat kebangkitan nasional pada tahun 1908 yang wajib kita ketahui dan pelajari, ya.

Sekarang, yuk, coba jawab soal berikut ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan tanggal organisasi Budi Utomo didirikan!

Petunjuk: Cek halaman 2.

Jangan lupa untuk tonton video ini, ya!