Sikap yang Harus Dimiliki agar Terwujud Kebersamaan dengan Warga Sekitar

By Irfan Sholeh, Senin, 15 November 2021 | 08:45 WIB
Memiliki sikap tenggang rasa dengan orang lain sangat penting. (pixabay)

adjar.id - Apa saja sikap yang harus dimiliki agar terwujud kebersamaan dengan warga sekitar atau tetangga?

Materi tentang sikap untuk mewujudkan kebersamaan dengan warga sekitar merupakan salah satu materi dalam buku tematik kelas 2 tema 4, Adjarian.

Sebagai manusia kita berdampingan dengan orang lain. Nah, ketika hidup bersama dengan orang lain, kita tidak bisa berbuat seenaknya sendiri.

Ketika kita sedang sendirian di kamar, kita bisa saja menyetel musik dengan keras.

Baca Juga: Jawab Soal Contoh Kegiatan Gotong Royong, Kelas 3 Tema 3 Subtema 2

Namun, berbeda halnya jika kita setiap hari menyetel musik yang keras sampai-sampai tetangga kita terganggu.

Kita harus menghormati dan menghargai kenyamanan orang lain atau memiliki sikap tenggang rasa.

Dengan perilaku saling menghormati tersebut kita dapat mewujudkan kebersamaan.

 

Nah, selain tenggang rasa, berikut ini beberapa contoh sikap agar terwujud kebersamaan.

 

"Ketika hidup bersama orang lain, kita harus memiliki sikap-sikap tertentu agar kebersamaan bisa terwujud."