Sejarah Hari Ayah Nasional dan Perayaannya di Berbagai Negara

By Aldita Prafitasari, Jumat, 12 November 2021 | 18:30 WIB
Hari Ayah Nasional diperingati pada tanggal 12 November. (Unsplash)

Sejarah Hari Ayah Nasional

Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP), adalah organisasi yang memprakarsai Hari Ayah di Indonesia. (Unsplash)

Adjarian, setiap tahunnya terdapat dua hari yang memperingati Hari Ayah, lo. 

Nah, di Indonesia kita memperingati Hari Ayah Nasional setiap tanggal 12 November. 

Sedangkan, di dunia, Hari Ayah Sedunia diperingati setiap tanggal 20 Juni. 

O iya, Hari Ayah Nasional pada tanggal 12 November disahkan oleh organisasi Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).

Baca Juga: Pembagian Peran untuk Setiap Anggota Keluarga Kita

Pada saat itu, PPIP sedang mengadakan peringatan Hari Ibu di Solo.

Pada saat yang bersamaan, muncul pertanyaan tentang apakah ada Hari Ayah dan kapan acara yang sama akan digelar untuk Ayah.

Sejak saat itu, organisasi PPIP menggelar deklarasi Hari Ayah untuk Indonesia, dan menetapkan tanggal 12 November untuk memperingati Hari Ayah Nasional.