Cara Menjaga Kebersihan Kelas, Kelas 2 Tema 4

By Irfan Sholeh, Kamis, 11 November 2021 | 09:30 WIB
Menjaga kebersihan kelas merupakan tanggung jawab seluruh siswa. (pixnio)

adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan mencari tahu apa saja cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan kelas.

Materi mengenai cara menjaga kebersihan kelas merupakan salah satu materi dalam buku tematik kelas 2 tema 4.

Ketika kita berangkat sekolah, ruang yang kita tuju pertama adalah ruang kelas. Kita memilih bangku, meletakkan tas, dan sepanjang hari akan duduk di bangku tersebut.

Di sekolah, kita menghabiskan banyak waktu. Misalkan kita sampai sekolah pukul 07.00 dan pulang pada pukul 14.00, berarti kita menghabiskan waktu tujuh jam di sekolah.

Baca Juga: Hak dan Kewajiban tentang Lingkungan Sekolah yang Bersih

Dari tujuh jam itu, waktu istirahat mungkin tidak sampai satu jam. Pembelajaran di sekolah juga lebih sering dilakukan di ruang kelas.

Jadi, sekitar 6 jam kita berada di ruang kelas. Dengan waktu sepanjang itu, maka kita wajib menjaga kebersihan kelas kita.

Tanpa kelas yang bersih, kita tidak akan merasa nyaman dalam melakukan pembelajan.

Nah, berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan kelas. Simak, yuk!

 

"Menjaga kebersihan kelas adalah salah satu kewarjiban siswa."