3. Motif untuk Mendapatkan Penghargaan
Manusia juga melakukan kegiatan yang motifnya untuk mendapatkan perhargaan salah satunya berupa pujian dari orang lain.
Selain itu, motif ini juga dilakukan agar bisa mendapatkan status sosial yang lebih tinggi dari masyarakat sekitarnya.
Nah, untuk memperoleh penghargaan ini, dibutuhkan sebuah usaha yang rajin, seperti belajar dengan tekun agar memperoleh prestasi.
Di samping itu, juga bisa dengan mengikuti perlombaan mata pelajaran yang diadakan antarsekolah yang mana tujuannya agar mendapatkan penghargaan.
Baca Juga: Pengertian Kegiatan Konsumsi dan Jenis Kegiatan Konsumsi
4. Motif untuk Memperoleh kekuasaan
Motif lain yang juga mendorong manusia untuk melakukan kegiatan ekonomi ialah motif untuk memperoleh kekuasaan.
Adanya rasa ketidakpuasan dalam diri manusia membuat manusia terus melakukan berbagai kegiatan dengan mengembangkan usahanya.
Hal ini bertujuan untuk memperoleh kekuasaan sehingga status sosial dan ekonomi di masyarakat menjadi naik.
Nah, itulah pembahasan soal Uji Pemahaman Materi di halaman 190 tentang empat macam motif ekonomi.