Ketika kita dapat fokus, konsentrasi, dan penuh perasaan suka cita dalam mengikuti pembelajaran, hal ini juga dapat membuat materi pelajaran akan lebih untuk kita pahami, lo.
Sekarang, kita cari tahu, yuk, apa saja sikap yang dapat kita lakukan untuk mewujudkan kebersamaan di dalam kelas!
Sikap yang Menumbuhkan Rasa Kebersamaan dalam Kelas
1. Saling Menghargai
Baca Juga: Contoh Sikap Persatuan dalam Keluarga, Buku Tematik Kelas 2 Tema 4
Ketika melakukan kegiatan pembelajaran di kelas, terkadang kita diminta untuk maju ke depan kelas oleh guru.
Guru kemudian meminta kita untuk mengerjakan soal yang ada di dalam papan tulis atau membacakan jawaban yang telah kita tulis di dalam kertas.
Tentu saja, salah adalah hal adalah hal yang wajar, kita atau teman kita dapat saja memberikan jawaban yang salah saat mengerjakan soal di dalam papan tulis.
Nah, jika suatu hari teman kita maju dan memberikan jawaban yang salah, kita tidak boleh mengejeknya atau pun menghinanya, ya.
"Kita harus menghargai perbedaan yang ada di antara kita dan teman kita."