Rumus Panjang Rusuk Kubus dari Volume dan Luas Permukaan Kubus

By Nabil Adlani, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 16:00 WIB
Kubus merupakan bangun ruang yang memiliki rusuk yang sama besar. (unsplash/FakurianDesign)

adjar.id – Adjarian, sudah tahu belum mengenai rumus panjang rusuk kubus?

Kubus merupakan sebuah bangun ruang yang di mana setiap rusuknya memiliki panjang yang ukurannya sama semua.

Nah, kubus ini sering kita temui di dalam kehidupan sehari-hari, lo, seperti dadu, kotak kardus, dan lain sebagainya.

Kali ini, kita akan membahas mengenai rumus dari kubus, yaitu rumus panjang rusuk kubus yang juga menjadi materi matematika SD.

Baca Juga: Contoh Soal Volume Kubus

O iya, mencari panjang rusuk kubus juga memiliki dua rumus yang berbeda, di mana rumus tersebut berdasarkan dari volume atau luas permukaan yang diketahui.

Jika kita mengetahui panjang rusuk kubus, maka bisa mempermudah kita untuk menentukan ukuran bahan yang akan digunakan untuk membuat kubus.

Tetapi, sebelum kita membahas rumus panjang rusuk kubus, kita cari tahu dulu mengenai komponen kubus berikut ini, yuk!

 

“Kubus merupakan bangun ruang dengan ukuran rusuk yang sama.”