Peran Satgas COVID-19 di Sekolah saat Pembelajaran Tatap Muka Terbatas

By Nabil Adlani, Jumat, 29 Oktober 2021 | 19:00 WIB
Ruang isolasi menjadi salah satu tempat yang disedikan sekolah untuk membantu siswa yang suhu tubuhnya tinggi. (adjar.id/NA)

Tim Satgas COVID-19

Tim Satgas COVID-19 berasal dari guru dan tenaga pendidik di sekolah. (adjar.id/NA)

Adanya pembagian waktu belajar dan kelas yang masuk membuat ada beberapa guru yang tidak mengajar di hari sekolah.

Nah, guru yang tidak memiliki jam ini yang kemudian berperan sebagai Satgas COVID-19 yang ada di SD 01 Pondok-Pinang.

Hal ini sesuai dengan yang dijelaskan Wakil Kepala Sekolah SDN 01 Pondok-Pinang, Risun Arief saat diwawancarai tim adjar.id.

“Tenaga kependidikan dan guru difungsikan semua, jadi misalnya hari Senin yang masuk PTMT kelas 1 dan 4, jadi guru kelas 1 dan 4 ada di kelas sedangkan di luar guru tersebut semuanya bertugas,” kata Risun Arief.

Baca Juga: Potret Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas di SDN 01 Pondok-Pinang, Ada Satgas COVID dari Sekolah

Tujuan difungsikannya guru yang tidak mengajar ini untuk membantu proses penerapan protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Adanya satgas ini bertujuan untuk menertibkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah agar kasus COVID-19 tidak terjadi di sekolah.

Nah, bagaimana peran dari satgas COVID-19 di lingkungan SDN 01 Pondok-Pinang?