adjar.id – Adjarian, Pengendalian sosial dalam sosiologi dilakukan untuk mewujudkan keteraturan dan ketertiban sosial.
Adanya nilai dan norma yang disosialisasikan kepada anggota masyarakat bertujuan agar memudahkan masyarakat dalam bersosialisasi dalam kehidupan.
Nah, agar sosialisasi tersebut bisa berjalan lancar, diperlukan sebuah cara untuk mencegah terjadinya penyimpangan, yang disebut dengan pengendalian sosial.
Melalui pengendalian sosial, maka nilai dan norma yang digunakan untuk membina, mengajak, dan mendidik masyarakat bisa berjalan dengan baik.
Baca Juga: Peran dan Fungsi Lembaga Sosial dalam Pengendalian Sosial Masyarakat
Tujuannya yaitu untuk menciptakan keteraturan dan ketertiban sosial dalam kehidupan masyarakat.
Kali ini akan ada beberapa contoh soal dan jawaban beserta mengenai pengendalian sosial yang juga menjadi materi sosiologi kelas 10 SMA.
Contoh soal dan jawaban tersebut untuk memudahkan Adjarian dalam memahami materi pelajaran tersebut.
Yuk, kita simak beberapa contoh soal dan jawaban mengenai pengendalian sosial dalam sosiologi berikut ini!
1. Apa yang dimaksud dengan pengendalian sosial?
Jawaban dan penjelasannya:
Pengendalian sosial merupakan bentuk pengawasan bagi perilaku masyarakat agar terhindar dari kekacauan yang dibuat oleh masyarakat sendiri.
Pengendalian sosial ini terjadi jika masyarakat mampu menjalankan hak dan kewajiban sesuai dengan perannya masing-masing.
Pengendalian sosial ini juga menjadi metode pengawasa yang dilakukan bisa secara persuasif maupun memaksa agar masyarakat patuh terhadap nilai dan norma yang berlaku.
Baca Juga: Sifat dan Proses Pengendalian Sosial di Masyarakat
2. Apa ciri-ciri pengendalian sosial?
Jawaban dan penjelasannya:
Ciri-ciri pengendalian sosial yaitu:
• Suatu metode, cara, atau teknik tertentu terhadap masyarakat.
• Bertujuan mencapai keserasian antara stabilitas dengan perubahan yang terus terjadi dalam masyarakat.
• Bisa dilakukan oleh suatu kelompok terhadap kelompok lain atau suatu kelompok terhadap individu.
3. Apa fungsi pengendalian sosial bagi masyarakat?
Jawaban dan penjelasannya:
Fungsi dari pengendalian sosial, di antaranya:
• Mencegah timbulnya perilaku menyimpang, sehingga mencegah kasus-kasus penyimpang yang sudah terjadi menjadi meluas.
• Memberikan peringatan kepada pelaku penyimpangan atas perilakunya dan mengembalikan pelaku penyimpangan agar tidak mengulangi perbuatannya.
• Menjaga nilai dan norma yang berlaku, termasuk menegakkan norma hukum dalam kehidupan masyarakat.
• Membantu agar tercipta ketertiban, keharmonisan, keamanan, dan keteraturan bagi seluruh masyarakat.
Baca Juga: Cara-Cara Pengendalian Sosial dalam Kehidupan Bermasyarakat
4. Apa saja sifat-sifat pengendalian sosial?
Jawaban dan penjelasannya:
Sifat pengendalian sosial sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu dilihat dari waktu pelaksanaannya dan dilihat dari caranya.
Nah, dilihat daru waktu pelaksanannya, pengendalian sosial terbagi menjadi preventif, represif dan pengendalian sosial gabungan.
Sedangkan dilihat dari caranya terbagi menjadi persuasif dan koersif.
5. Cara apa saja yang bisa dilakukan untuk menerapkan pengendalian sosial?
Jawaban dan penjelasannya:
Pengendalian sosial bisa dibagi menjadi empat cara, yaitu:
• Mempertebal Keyakinan Masyarakat
Penanaman keyakinan masyarakat terhadap norma sosial yang baik sangatlah diperlukan untuk menciptakan tatanana masyarakat yang baik.
Hal ini bisa dilakukan melalui lembaga-lembaga pengendalian sosial yang ada di dalam kehidupan masyarakat.
• Memberikan Imbalan
Memberikan imbalan terhadap masyarakat yang mentaati norma bisa mendorong masyarakat tersebut untuk melanjutkan perbuatan baikknya.
Imbalan di sini bisa dalam bentuk pujian atau materi yang tujuannya agar masyarakat bisa memahami perbuatan yang dilakukan adalah sebuah kebaikan.
Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Materi Sosiologi Lembaga Pengendalian Sosial
• Mengembangkan Rasa Malu bagi Masyarakat yang Melanggar Aturan
Memberikan sanksi sosial kepada pelanggar aturan bisa menimbulkan rasa malu bagi si pelanggar.
Hal ini bisa membuat palnggar akan merasa malu dan tidak akan mengulangangi perbuatannya lagi.
• Mengembangkan Rasa Takut bagi masyarakat yang Ingin Melanggar Aturan
Sebuah perasaan takut dalam diri manusia bisa membuat seseorang tidak akan melakukan pelanggaran terhadap norma.
Adanya ketakutan tersebut bisa membuka kesadaran untuk melakukan perbuatan yang baik dengan tidak melanggar norma dalam masyarakat.
Nah, itulah tadi beberapa contoh soal dan jawaban mengenai pengendalian sosial dalam sosiologi yang juga menjadi materi sosiologi kelas 10 SMA, ya.