adjar.id - Windows 10 adalah salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan di seluruh dunia, baik itu perangkat laptop maupun komputer.
Windows 10 juga merupakan sistem operasi yang memiliki segudang fitur yang dapat kita gunakan untuk mempermudah pekerjaan kita.
Salah satu fitur yang dapat kita gunakan adalah fitur split screen.
Namun, apa itu fitur split screen?
Fitur split screen adalah sebuah fitur dari Windows 10 yang membantu kita untuk membagi layar menjadi dua atau lebih guna meningkatkan produktivitas kita.
Baca Juga: Cara Menambah User Account Baru di Windows 10
Sebagai contoh jika kita sedang mengerjakan tugas sekolah, kita dapat menaruh dokumen tugas sekolah kita di layar utama kita.
Sedangkan, kita juga mencari referensi, baik itu artikel, website, buku online, melalui layar split screen atau layar kedua dalam waktu yang bersamaan.
Kali ini kita akan membahas cara menggunakan fitur split screen di sistem operasi Windows 10 dengan beberapa langkah mudah, ya!