adjar.id – Adjarian, saat ingin menentukan lokasi industri terdapat beberapa penyebab aglomerasi industri.
Lokasi industri merupakan tempat atau wilayah di permukaan bumi dengan segala unsur, baik fisik maupun sosial yang memberikan kontribusi terhadap industri.
Pada buku Memahami Geografi kelas 12 SMA terdapat satu soal dalam Uji Kompentensi di halaman 73.
Dalam soal tersebut, kita diminta untuk menjelas mengenai penyebab terjadinya aglomerasi industri yang juga menjadi materi geografi kelas 12 SMA.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Seputar Ketahanan Pangan dan Industri
Maka dari itu, kali ini kita akan membahas jawaban soal tersebut sebagai referensi bagi Adjarian saat mengerjakannya.
Aglomerasi industri merupakan pemusatan atau terkonsentrasinya sebuah industri pada suatu wilayah tertentu.
Hal ini terjadi karena adanya keterbatasan dalam pemilihan lokasi yang ideal untuk sebuah industri.
Yuk, kita simak penjelasan mengenai faktor yang menyebabkan terjadi aglomerasi industri berikut ini!