1. Merawat Tumbuh-Tumbuhan yang Ada di Taman Sekolah
Cara pertama untuk membuat atau menjaga taman di sekolah terus indah adalah dengan merawat tumbuh-tumbuhan yang ada di sana.
Cara merawat tentu ada berbagai macam, misalnya dengan menyiram tanaman tersebut, terutama tanaman yang ada di dalam pot.
Ingat, agar tanaman-tanaman tersebut tidak kekurangan atau malah kelebihan air, kita harus bekerja sama dengan siswa dari kelas lain, guru, dan petugas yang merawat kebun.
Baca Juga: Kalimat Saran Agar Sekolah Indah dan Rapi, Kelas 3 Tema 4
Kita harus membuat peraturan mengenai penyiraman tanaman tersebut, ya.
Tugas lain, yang mungkin lebih rumit, seperti memberi pupuk atau memotong daun yang sudah tua bisa diserahkan ke petugas yang merawat kebun.
2. Menjaga Tumbuh Kembang Tanaman
Tanaman, seperti halnya kita, manusia, juga bertumbuh. Maka dari itu, kita harus menjaga tanaman itu tumbuh dengan baik.
Misalnya, jika tanaman-tanaman yang ada di pot jatuh, kita harus mengembalikan tanaman itu ke posisi semula.
"Kita harus merawat tumbuh-tumbuhan yang ada di taman sekolah."