Juara Piala Thomas 2020, Mengapa Bendera Indonesia Tidak Dikibarkan?

By Nabil Adlani, Senin, 18 Oktober 2021 | 10:30 WIB
Bendera Indonesia digantikan dengan Logo PBSI. (tanggkapan layar dari vidio.com)

adjar.id – Meski naik podium juara Piala Thomas 2020, bendera Indonesia tidak dikibarkan di sana.

Adjarian, tim bulu tangkis Indonesia berhasil meraih gelar juara yang sudah dinanti selama 19 tahun.

Indonesia berhasil mengalahkan Tiongkok dengan skor 3-0, sekaligus mengakhiri penantian panjang juara Piala Thomas atau Thomas Cup yang terakhir diraih pada 2002.

Meski begitu, bendera Indonesia tidak bisa berkibar karena Indonesia sendiri masih dalam masa hukuman Badan Anti-Doping Dunia atau WADA.

Baca Juga: Dari Manakah Kata 'Thomas' dalam Thomas Cup Berasal?

Indonesia masuk sebagai salah satu negara yang tidak patuh terhadap masalah doping oleh WADA.

Maka dari itu, pada momen pengangkatan piala di podium bendera Indonesia diganti dengan logo PBSI, walaupun lagu Indonesia raya tetap berkumandang.

O iya, gelar Piala Thomas 2020 menjadi raihan ke-14 Indonesia selama penyelenggaraan Piala Thomas, lo, Adjarian.