Langkah-Langkah Membuat Kliping

By Irfan Sholeh, Minggu, 17 Oktober 2021 | 13:10 WIB
Sumber kliping antara lain adalah surat kabar dan majalah. (Pexels/Towfiqu Barbhuiya)

Adjarian, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kliping adalah guntingan atau potongan bagian tertentu dari surat kabar, majalah, dan sebagainya.

Lalu, kemudian kliping disusun dengan sistem tertentu, ya.

Kliping dibuat dengan tujuan mengumpulkan informasi dari suatu tema yang berkaitan.

Dengan kita memiliki banyak informasi dari suatu tema, pemahaman, kita pada tema tersebut juga akan semakin baik, lo.

Nah, sekarang kita cari tahu cara membuat kliping, yuk!

Baca Juga: Sejarah Teknologi Informasi dan Komunikasi

Cara Membuat Kliping

a. Menentukan Tema

Menentukan tema menjadi hal yang sangat penting dari kerja membuat kliping.

Sebab, dengan tema yang jelas kita akan jadi lebih tahu, apa yang ingin kita kumpulkan, lo.

 

"Kliping dibuat agar kita dapat mengumpulkan informasi mengenai tema yang berkaitan."