adjar.id - Kali ini, kita akan belajar bagaimana cara membatalkan janji dalam bahasa Inggris.
Kita akan mempelajarinya dalam bentuk contoh percakapan, Adjarian.
Membatalkan janji ke seseorang bukanlah sesuatu yang menyenangkan untuk kita maupun untuk orang lain.
Oleh sebab itu, saat kita ingin mengutarakan maksud kita awali dengan permintaan maaf dan dilajutkan dengan memberikan alasan mengapa kita harus membatalkan janji.
Baca Juga: Percakapan Memesan Makanan dengan Menggunakan Bahasa Inggris
Umumnya, alasan yang kita berikan adalah sesuatu hal yang sangat mendesak.
Contonya, kondisi kesehatan, musibah, janji dengan orang tua dan hal-hal lainnya.
Kita juga bisa melanjutkan percakapan dengan menjadwalkan ulang janji tersebut jika memungkinkan.
Menjadwalkan ulang janji disebut dengan rescheduling dalam bahasa Inggris.
Nah, untuk lebih jelasnya, yuk, kita pelajari bersama contoh percakapan membatalkan janji dalam bahasa Inggris beserta terjemahannya di bawah ini!
"Membatalkan janji dalam bahasa Inggris disebut dengan cancel appointment."
Contoh Percakapan 1
Ali: Hi, Rudi. Wow, why are you so pale? You're not feeling well?
Rudi: Ah, yes. Looks like I'm sick since yesterday I felt cold but I guess it's because of the weather. This morning my head felt heavy.
Ali: You should rest if that's the case!
Rudi: I really want to rest but I have an appointment for choir practice this afternoon with Indah.
Baca Juga: Contoh Percakapan Mengungkapkan 'Aku Pergi' dalam Bahasa Inggris
Indah: You can't practice this afternoon?
Ali: Look, Rudi's face is very pale. Poor him.
Rudi: Indah, is it okay if we don't have choir practice this afternoon. Looks like I won't be training to the fullest in my current state.
Indah: It's okay, Rudi! You have to rest a lot so that in the next race we can show our best.
Rudi: Thank you, Indah. Later when my health improves, we will start practicing together.
Ali: Get well soon!
"Sangat ingin membatalkan janji jangan lupa untuk menjelaskan alasan mengapa kita harus melakukan hal tersebut."
Terjemahan Percakapan 1
Ali: Hai, Rudi. Wow, kenapa kamu sangat pucat? Kamu tidak enak badan?
Rudi: Ah, iya. Sepertinya aku sakit, dari kemarin aku merasa kedinginan tapi aku kira ini karena cuacanya. Pagi ini kepalaku terasa berat.
Ali: Kamu harus beristirahat kalau seperti itu!
Rudi: Aku sangat ingin beristirahat tapi aku sudah ada janji untuk latihan paduan suara siang ini bersama Indah.
Baca Juga: Percakapan Menanyakan Umur dalam Bahasa Inggris beserta Terjemahannya
Indah: Kamu tidak bisa berlatih siang ini?
Ali: Lihatlah, wajah Rudi sangat pucat. Kasihan sekali dia.
Rudi: Indah, apakah tidak apa-apa jika kita tidak jadi latihan paduan suara siang ini. Sepertinya aku tidak akan berlatih dengan maksimal di kondisiku yang sekarang.
Indah: Tidak apa-apa, Rudi! Kamu harus banyak istirahat supaya di perlombaan nanti kita bisa menampilkan yang terbaik.
Rudi: Terima kasih, Indah. Nanti jika kesehatanku sudah membaik kita akan segera berlatih bersama.
Ali: Semoga lekas sembuh!
"Ucapkan permintaan maaf dan dapat diikuti dengan alasan saat kita ingin membatalkan janji dengan seseorang."
Contoh Percakapan 2
Tuti: Luis, do you have a minute? I want to talk.
Luis: Hi, Tuti. What's that?
Tuti: I'm afraid I don't think I can watch a movie with our friends on Friday. I am so sorry.
Luis: Don't worry. We can reschedule the plan, did something happen?
Tuti: I have to accompany my mother to the doctor. Yesterday my mother slipped in the bathroom and had to be treated for a broken hand.
Baca Juga: Cara Menyatakan Waktu (Telling Time) dalam Bahasa Inggris yang Benar
Luis: Oh my gosh! I'm so sad to hear that. I hope your mother gets well soon, Tuti.
Tuti: I'm very sad because we haven't played together in a long time. But my mother needs me to accompany her because she can't do anything on her own.
Luis: It's okay! We can change the schedule when your mother is well and you can play freely.
Tuti: Thank you, Luis. Please convey my greetings to other friends.
"Setelah membatalkan janji, kita bisa menjadwalkan ulang kembali atau dalam bahaa Inggris disebut dengan reschedule."
Terjemahan Percakapan 2
Tuti: Luis, apakah kamu punya waktu sebentar? Aku ingin berbicara.
Luis: Hai, Tuti. Apa itu?
Tuti: Aku khawatir sepertinya aku tidak bisa menonton film bersama teman-teman kita pada hari Jumat. Aku sangat menyesal.
Luis: Jangan khawatir. Kita bisa menjadwalkan ulang rencana tersebut, apakah ada sesuatu yang terjadi?
Tuti: Aku harus menemani Ibuku ke dokter. Kemarin Ibuku terpeleset di kamar mandi dan harus dirawat karena tangannya patah.
Baca Juga: Percakapan Memesan Makanan dengan Menggunakan Bahasa Inggris
Luis: Ya ampun! Aku sangat sedih mendengarnya. Semoga Ibumu lekas sembuh, Tuti.
Tuti: Aku sangat sedih karena sudah lama kita tidak main bersama. Tapi Ibuku perlu aku temani karena dia tidak bisa melakukan apa-apa sendiri.
Luis: Tidak apa-apa! Kita bisa merubah jadwal saat Ibumu sudah sehat dan kamu bisa denga bebas bermain.
Tuti: Terima kasih, Luis. Tolong sampaikan salamku ke teman-teman yang lain.
Nah, Adjarian, itulah contoh percakapan membatalkan janji bertemu dalam bahasa Inggris beserta dengan terjemahannya, ya.
Sekarang, yuk, coba kita jawab pertanyaan berikut ini!
Pertanyaan |
Buatlah sebuah percakapan sederhana dengan teman tentang membatalkan janji akan bermain bersama setelah pulang sekolah! |
Petunjuk: Cek halaman 2-6. |