Permasalahan Kualitas dan Kuantitas Penduduk di Indonesia

By Nabil Adlani, Sabtu, 9 Oktober 2021 | 14:00 WIB
Penduduk yang terlalu banyak bisa menimbulkan suatu permasalahan kependudukan. (unsplash)

adjar.id – Permasalahan kependudukan di Indonesia terjadi pada kualitas dan kuantitas penduduknya.

Penduduk menjadi salah satu komponen pokok dalam suatu negara, karena negara tidak bisa terbentuk tanpa adanya penduduk yang mendiami negara itu.

Nah, Indonesia sendiri memiliki jumlah penduduk yang besar dan tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Kita kali ini akan membahas mengenai permasalah kualitas dan kuantitas penduduk di Indonesia yang menjadi materi geografi kelas 11 SMA.

Baca Juga: Dampak Ledakan Penduduk dan Cara Mengatasinya

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), penduduk merupakan orang atau orang-orang yang mendiami suatu tempat (kampung, negeri, pulau, dan sebagainya).

Banyaknya penduduk di Indonesia bisa menimbulkan beberapa permasalahan juga, lo.

Yuk, kita simak penjelasan mengenai permasalahan kependudukan di Indonesia, baik dari kualitasnya dan juga kuantitasnya.

 

“Dalam suatu negara, penduduk menjadi salah satu komponen penting yang diperlukan negara tetapi bisa menjadi beban bagi negara juga.”