Prinsip Persatuan Keberagaman: Suku, Agama, Antargolongan, dan Ras

By Aisha Amira, Rabu, 6 Oktober 2021 | 21:20 WIB
Salah satu prinsip-prinsip keberagaman adalah Bhinneka Tunggal Ika. (freepik)

adjar.id - Sebagai masyarakat Indonesia kita wajib mempertahankan segala sesuatu yang dimiliki oleh bangsa Indonesia. 

Mulai dari kekayaan alam hingga kekayaan budaya nasionalnya, lo. 

Hal ini perlu dilakukan guna menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia tetap terpelihara dan tidak tercerai-berai. 

Baca Juga: Perilaku Toleran Terhadap Keberagaman Seputar Agama, Ras, dan Suku

Nah, selain menjaga kekayaan alam dan kekayaan budaya Indonesia, terdapat beberapa prinsip-prinsip yang dapat kita pegang teguh, lo. 

Namun, apa sajakah prinsip-prinsipnya?

Sekarang, yuk, kita simak informasi lebih lengkap mengenai prinsip persatuan keberagamaan untuk suku, agama, antargolongan, dan ras di bawah ini!

 

"Sebagai masyarakat Indonesia kita wajib menjaga dan mempertahankan segala sesuatu yang dimiliki Indonesia."

 

Prinsip Kesatuan dalam Keberagaman Suku, Agama, Antargolongan serta Ras

Adjarian, guna mewujudkan persatuan dalam keberagaman, masyarakat Indonesia perlu berpegang kepada prinsip-prinsip persatuan dan kesatuan.

Berikut ini, adalah prinsip-prinsipnya, yaitu:

1. Prinsip Bhinneka Tunggal Ika

Baca Juga: Arti Bhinneka Tunggal Ika, Sejarah dan Maknanya

Prinsip ini mengharuskan kita mengakui bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa yang memiliki keanekaragaman suku, bahasa, agama, dan adat istiadat.

Hal ini juga mewajibkan kita untuk bersatu sesuai dengan makna dari Bhinneka Tunggal itu sendiri, yaitu walaupun berbeda-beda tetapi merupakan satu kesatuan. 

2. Prinsip Nasionalisme Indonesia

 

"Prinsip Bhinneka Tunggal Ika mengharuskan kita bahwa Indonesia memiliki keanekaragaman suku, budaya, bahasa, agama, adat, dan lainnya."

 

Nasionalisme merupakan paham yang mencintai tanah air, adanya kesiapsiagaan dari warga negara untuk membela tanah airnya. 

Kita mencintai bangsa kita, namun, bukan berarti menganggap bangsa kita jauh lebih unggul daripada bangsa lain. 

Kita tidak ingin memaksakan kehendak kepada bangsa lain, ya. 

Baca Juga: Mengenal Keberagaman Masyarakat dan Perilaku Toleran dalam Keberagaman

Sebab, pemikiran seperti ini dapat membahayakan kita. 

Selain itu, pemikiran ini juga bertentangan dengan sila "Ketuhanan Yang Maha Esa" dan "Kemanusiaan yang adil dan beradab".

 3. Prinsip Kebebasan yang Bertanggung Jawab

 

"Setiap masyarakat Indonesia wajib memiliki rasa nasionalisme."

 

Manusia Indonesia adalah makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, yang memiliki kebebasan dan tanggung jawab tertentu terhadap dirinya, sesama, dan dalam hubungannya dengan Tuhan. 

Setiap warga negara memiliki kebebasan untuk melakukan sesuatu, akan tetapi bukan kebebasan yang mengarah kepada hal-hal negatif. 

Namun, kebebasan yang akan dipertanggungjawabkan di hadapan Tuhan Yang Maha Esa, kepada sesama manusia, serta kepada bangsa dan negara. 

Baca Juga: Contoh Sikap Menghargai Keberagaman dan Sikap Tidak Menghargai Keberagaman

4. Prinsip Wawasan Nusantara

Terdapat beberapa prinsip yang dapat digunakan guna mewujudkan keberagaman. (freepik)

Wawasan nusantara merupakan cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya yang merupakan satu kesatuan ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan.

Dengan wawasan itu, kedudukan masyarakat Indonesia dapat ditempatkan di dalam kerangka kesatuan politik, sosial, budaya, ekonomi, serta pertahanan keamanan, 

Nah, ketika masyarakat Indonesia merasa satu, masyarakat Indonesia akan memiliki satu tekad dalam mencapai cita-cita pembangunan nasional.

 

"Wawasan nusantara merupakan cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungan yang merupakan satu kesatuan ideologi."

 

5. Prinsip Membangun Cita-Cita

Dengan semangat persatuan Indonesia, kita harus dapat mengisi kemerdekaan serta melanjutkan pembangunan menuju masyarakat yang adil dan makmur. 

Selain itu, hal ini merupakan cita-cita bangsa di era Reformasi seperti ini, lo. 

O iya, kebinekaan yang dimiliki Indonesia juga merupakan sebuah potensi besar sekaligus juga sebagai tantangan. 

Baca Juga: Mengenal Keberagaman Masyarakat dan Perilaku Toleran dalam Keberagaman

Mengapa disebutkan sebagai potensi? sebab, hal tersebut membuat bangsa kita menjadi bangsa yang besar dan memiliki kekayaan yang melimpah, baik kekayaan alam atau pun budaya.

Hal ini juga dapat menarik minat dari wisatawan asing untuk mengunjungi Indonesia, lo. 

Nah Adjarian, itulah prinsip-prinsip kesatuan keberagaman yang perlu kita ketahui, ya.

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan fungsi dari prinsip-prinsip di atas!

Petunjuk: Cek halaman 1-5.

Jangan lupa untuk tonton video ini, ya!