Apa Itu Angin Duduk?

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 5 Oktober 2021 | 20:20 WIB
Angin duduk berbeda dengan masuk angin. (freepik/katemangostar)

Apa yang Dimaksud Angin Duduk?

Dalam istilah medis, angin duduk disebut dengan angina pectoris.

Angin duduk adalah kondisi yang merujuk pada nyeri dada karena aliran darah ke jantung terganggu.

Jika aliran darah terganggu, maka organ jantung bisa kekurangan darah dan juga oksigen, Adjarian.

Baca Juga: 5 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Flu, Salah Satunya Sup Ayam

Ada dua jenis angin duduk, yakni:

1. Angina Mikrovaskuler

Angina mikrovaskuler ini ialah angin duduk yang merujuk pada nyeri dada yang terjadi tanpa penyumbatan pembuluh darah arteri koroner.

2. Angina Prinzmetal

Angina Prinzmetal adalah angin duduk yang biasanya terjadi saat beristirahat dan cenderung lebih menyakitkan.

Angin duduk ini biasanya juga lebih cenderung menyerang perempuan, Adjarian.