Air dan mineral akan diserap dan diarahkan ke seluruh bagian tumbuhan atau pohon.
Setelah diserap akar, nantinya air dan mineral akan disebarkan ke bagian tubuh tumbuhan lainnya seperti batang, daun, buah, ranting agar mendapatkan kadar nutrisi yang setara.
Terdapat juga beberapa akar pada sejumlah tumbuhan yang dapat menyimpan cadangan makanan.
Baca Juga: Sistem Gerak Endonom dan Gerak Higroskopis
Contohnya, tumbuhan singkong dan bengkuang. Akar kedunya bisa menyimpan cadangan makanan untuk menjaga keberlangsungan hidupnya.
O iya, masih ada fungsi lain dari akar, yakni untuk menyerap oksigen dan juga sebagai alat pernapasan pada tumbuhan.
Nah, itu adalah beberapa fungsi akar pada tumbuhan, Adjarian.
Yuk, sekarang jawab pertanyaan berikut ini!
Pertanyaan |
Apa saja fungsi akar pada tumbuhan? |
Petunjuk: Cek halaman 2-3. |
Tonton video ini, yuk!