adjar.id - Kosakata berhubungan dengan bayi dalam bahasa Inggris dan contoh kalimatnya akan kita pelajari dalam materi ini, Adjarian.
Menambahnya anggota keluarga dengan datangnya seorang bayi merupakan hal yang menggembirakan.
Dalam bahasa Inggris bayi biasanya disebut dengan baby.
Namun ada istilah lain selain baby, Adjarian, istilah tersebut adalah infant.
Infant adalah sinonim yang lebih formal atau khusus untuk istilah umum yang digunakan untuk bayi.
Baca Juga: Kosakata Tentang Kepolisian dan Kriminal dalam Bahasa Inggris
Kali ini kita akan membahas mengenai kosakata bayi dan juga hal lainnya, mulai dari barang-barang bayi hingga hal-hal yang digunakan oleh bayi.
Nah, untuk barang yang digunakan oleh bayi disebut juga dengan kata items used by babies.
Sedangkan, hal-hal yang dilakukan oleh bayi disebut dengan things babies do.
Nah, supaya lebih jelas, yuk, kita bahas bersama kosakata berhubungan dengan bayi dan contoh kalimatnya dalam bahasa Inggris.
"Dalam bahasa Inggris bayi yang baru lahir bisa disebut dengan baby atau infant."
Kosakata Berhubungan dengan Bayi dalam Bahasa Inggris
1. Cry = Menangis
2. Milk = Susu
3. Baby Powder = Bedak bayi
4. Baby Wipes = Tisu bayi
Baca Juga: Kosakata Hardware atau Perangkat Keras Ponsel dalam Bahasa Inggris
5. Bottle = Botol
6. Crib = Tempat tidur bayi
7. Diaper = Popok
8. Highchair = Kursi tinggi untuk bayi Tinggi untuk Bayi
9. Pacifier = Dot
"Crib adalah rangka tempat tidur kecil dengan sisi tinggi untuk anak."
10. Fairy Tale = Dongeng
11. Baby Food = Makanan bayi
12. Thermometer = Termometer
13. Rattle = Gemerincing
14. Stroller = Kereta bayi
Baca Juga: Kosakata Kata Sifat Makanan dan Contoh Kalimat dalam Bahasa Inggris
15. Stuffed Animal = Boneka binatang
16. Teddy Bear = Boneka beruang
17. Baby Shampoo = Sampo bayi
18. Safety Pin = Pin pengaman untuk bayi
"Stuffed animal juga dapat disebut juga dengan plush toys, plushies, stuffed toy, and stuffies."
19. Baby Clothes = Pakaian bayi
20. Baby Lotion = Losion bayi
21. Doll = Boneka
22. Teething Ring = Gelang untuk gigi bayi
23. Bib = Kain alas untuk dada bayi
Baca Juga: Kosakata Interior Mobil dan Contoh Kalimatnya dalam Bahasa Inggris
24. Baby Swing = Ayunan bayi
25. Finger Food = Cemilan
26. Nap-time = Waktu tidur siang untuk bayi
27. Daycare = Tempat penitipan anak
28. Spit-up = Muntah
"Naptime adalah waktu di mana seseorang, terutama anak-anak, tidur siang. Nap adalah waktu tidur yang singkat."
29. Rubber Ducky = Mainan bebek berasal dari karet
30. Blanket = Selimut
31. Birthing Room = Ruang bersalin
32. Burp = Sendawa
Baca Juga: Kosakata Kementerian Indonesia dan Contoh Kalimat dalam Bahasa Inggris
33. Rocking Chair = Kursi goyang untuk bayi
34. Nursing = Perawatan
35. Breastfeeding = Menyusui
36. Cesarean = Bedah sesar
37. Toy = Mainan
"Breastfeeding atau menyusui dalam bahasa Inggris juga bisa disebut dengan nursing."
Kosakata Berhubungan dengan Bayi dalam Bahasa Inggris
- My baby sister was so cute after she took a bath, there was baby powder all over her face making her so cute.
Adik bayiku sangat lucu setelah dia mandi, sebab ada bedak bayi di seluruh mukanya hal ini membuatnya terlihat sangat imut.
- My first niece was just born, Mom and Dad were so happy that they bought her a lot of things like a crib and a baby stroller.
Keponakan pertamaku baru saja lahir, Ayah dan Ibuku sangat senang hingga keduanya membelikan banyak barang bayi seperti tempat tidur bayi dan juga kereta dorong untuk bayi.
Baca Juga: Kosakata Menjaga Lingkungan dan Contoh Kalimatnya dalam Bahasa Inggris
- I want to buy toys and also a teddy bear for my friend's newborn baby.
Aku ingin membelikan mainan dan juga boneka beruang untuk bayi temanku yang baru saja lahir.
Nah, Adjarian, itulah kosakata berhubungan dengan bayi dalam bahasa inggris dan juga contoh penggunaan kalimatnya yang perlu kita ketahui, ya.
Sekarang, yuk, coba kita jawab pertanyaan berikut ini!
Pertanyaan |
Buatlah sebuah kalimat sederhana menggunakan kosakata diaper! |
Petunjuk: Cek halaman 2. |