Cara Mobilitas Sosial Terjadi
1. Pendidikan
Pendidikan adalah cara pertama mobilitas sosial dapat terjadi, pendidikan sendiri merupakan saluran bagi mobilitas vertikal.
Maksudnya, adalah dengan memiliki pendidikan kita semua sadar kita dapat meningkatkan status yang kita miliki, tentu saja karena kita adalah orang berpendidikan.
Pendidikan sendiri dipercaya sebagian orang atau individu lain sebagai social elevator atau social climbing tetapi dilakukan secara lebih cepat dibandingkan individu lain.
Baca Juga: Faktor-Faktor Pendorong Mobilitas Sosial
Hal ini masih menjadi perdebatan karena melakukan pendidikan sendiri membutuhkan waktu yang tidak sedikit, sehingga hasil yang didapatkan adalah hal yang normal.
Pendidikan memberikan kesempatan pada setiap individu yang memiliki pendidikan dan pengalaman belajar untuk menaiki kedudukan yang lebih tinggi dengan baik dan benar.
Sebagai contoh jika anak dari keluarga yang kurang mampu berhasil untuk menjadi juara kelas, maka siswa akan diberikan beasiswa dan potongan biaya sekolah yang signifikan.
Ini adalah bentuk dari sebuah promosi bagi individu yang memiliki prestasi dan bertanggung jawab dengan pelajaran yang diberikan oleh sekolah tersebut.
"Pendidikan membantu kita untuk mendapatkan derajat yang lebih tinggi."