Narrative Text Fable: Pengertian, Struktur Teks, dan Ciri-cirinya

By Aldita Prafitasari, Senin, 27 September 2021 | 07:30 WIB
Fabel merupakan cerita naratif yang tokoh utamanya hewan. (freepik)

Generic narrative text structure

Berikut adalah struktur umum teks bergenre narasi:

1. Orientation (Orientasi)

Orientasi merupakan paragraf pembuka di mana karakter cerita diperkenalkan.

Selain itu, latar atau setting cerita pun juga diperkenalkan seperti latar waktu dan tempat kejadian cerita.

2. Complication (Komplikasi)

Tahap ini menceritakan konflik-konflik yang terjadi antara tokoh protagonis dengan tokoh antagonis.

Namun, tak selamanya konflik tersebut berbentuk pertentangan antartokoh. Konflik juga dapat berupa sebuah permasalahan yang harus dihadapi oleh para tokoh.

Baca Juga: Teks Cerita Sejarah: Pengertian, Ciri, Struktur, dan Jenisnya

3. Resolution (Resolusi)

Pada tahap ini, permasalahan ataupun konflik yang dialami para tokoh mulai menemukan titik terang.

Pada tahap ini akan muncul solusi penyelesaian masalah yang dihadapi.

4. Re-orientation

Re-orientation merupakan kesimpulan dari isi cerita, biasanya tokoh antagonis mengakui kesalahan mereka atau mendapatkan ganjarannya.

Pada fablepesan moral disampaikan di bagian ini.

 

"Fable merupakan bagian dari teks naratif yang memiliki struktur orientasi, komplikasi, resolusi dan re-orientasi."