Harumkan Tanah Air di Olimpiade Tokyo 2020, Grid Network Berikan Penghargaan untuk Kontingen Indonesia

By Nabil Adlani, Kamis, 16 September 2021 | 15:00 WIB
Pemberian penghargaan dari Grid Network - Kompas Gramedia kepada kontingen Indonesia di Olimpiade Tokto 2020. (@timindonesiaofficial)

Sambutan Baik dari NOC Indonesia

Pemberian penghargaan sebagai bentuk apreasian Grid Network diberikan pada senin, 13 September 2021 di Fuction Hall Komite Olimpiade Indonesia, Senayan, Jakarta.

Presiden NOC Indonesia, yaitu Raja Sapta Oktahari menyambut baik dan berterima kasih kepada para sponsor dan partner yang sudah mendukung perjuangan Indonesia.

Nah, dalam sambutannya presiden NOC Indonesia mengungkatkap rasa syukur atas dukungan stakeholders terhadap perjuangan kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo.

Baca Juga: Olimpiade Digelar Setiap Berapa Tahun Sekali?

Lebih lanjut, Okto mengungkapkan bahwa perjuangan yang dilakukan para atlet Indonesia tidak hanya dilakukan oleh NOC Indonesia sendiri tetapi dengan dukungan stakeholders juga.

Kerja keras para atlet, official Indonesia, dan bangsa Indonesia yang mendukung dari rumah membuat nama Indonesia harum di pergelaran Olimpiade Tokyo 2020.

Yuk, kita dukung perjuangan para atlet dan official Indonesia di ajang Internasional lainnya!