Jawab Soal Peran dan Tugas Orang-Orang di Sekitar Kita, Kelas 3 Tema 2 Subtema 4

By Irfan Sholeh, Sabtu, 11 September 2021 | 20:20 WIB
Setiap orang di sekitar kita memiliki perannya masing-masing. (Unsplash/Annie Spratt)

adjar.id - Adjarian, pada buku tematik kelas 3 tema 2 subtema 4, kita akan mencari tahu peran dan tugas setiap orang-orang yang ada di sekitar kita.

Di sekitar kita, banyak sekali orang yang memiliki peran dan tugas yang berbeda. 

Keragaman peran ini memang diperlukan agar segala aktivitas dapat berjalan dengan lancar, ya. 

Berdasarkan keragaman ini, setiap manusia juga membutuhkan kehadiran orang lain di dalam hidupnya.

Baca Juga: Pembagian Peran untuk Setiap Anggota Keluarga Kita

Di bawah ini terdapat referensi jawaban dari peran dan tugas orang-orang yang ada di sekitar kita, ya. 

Nah, yuk, kita simak sama-sama! 

1. Petugas Penerima Tamu dalam Sekolah

Bertugas untuk memberikan informasi dan pelayanan yang baik ketika ada tamu yang berkunjung ke sekolah.