5 Jenis Tumbuhan Berdasarkan Caranya Menyesuaikan Diri

By Rahwiku Mahanani, Kamis, 9 September 2021 | 18:40 WIB
Tumbuhan menyesuaikan diri terhadap lingkungan tempat hidupnya dengan cara yang beragam. (pxhere)

2. Hidrofit

Pengertian hidrofit berdasarkan KBBI adalah tumbuhan yang menjalani seluruh daur hidupnya dalam air, misalnya pohon bakau.

Secara sederhana, tumbuhan yang menyesuaikan diri terhadap lingkungan dengan banyak air disebut dengan hidrofit.

Contoh tumbuhan hidrofit di antaranya adalah teratai, eceng gondok, dan kangkung.

Ciri-ciri jenis tumbuhan hidrofit antara lain adalah:

- Beberapa memiliki permukaan daun yang lebar dan tipis.

- Memiliki batang berongga yang membuat tumbuhan bisa bernapas meski batang dan akar berada di air.

Baca Juga: Jenis-Jenis Protista yang Mirip Tumbuhan

- Beberapa memiliki batang menggembung berisikan udara yang bisa membuat tumbuhan terapung.

- Akarnya kecil sehingga air lebih mudah menyebar ke daun.

3. Higrofit

Jenis tumbuhan yang menyesuaikan diri di lingkungan lembap disebut higrofit.

Tumbuhan higrofit biasanya banyak tumbuh di dalam hutan.

Contoh tumbuhan higrofit di antaranya lumut, dedalu, dan pakis.

Nah, beberapa ciri tumbuhan higrofit ialah daunnya lebar dan tipis serta memiliki banyak stomata atau celah.

 

"Hidrofit adalah tumbuhan yang beradaptasi di tempat banyak air, sementara higrofit di tempat lembap."