Contoh Soal Keliling Lingkaran

By Nabil Adlani, Kamis, 9 September 2021 | 19:00 WIB
Jam termasuk benda yang berbentuk lingkaran yang bisa dicari keliling lingkarannya. (pxhere)

adjar.id – Adjarian, dengan kita mengetahui bagaimana contoh soal keliling lingkaran, kita bisa jadi paham untuk mengerjakan soal-soal mengenai keliling lingkaran. Nah, lingkaran sendiri merupakan sebuah bangun datar yang tidak mempuyai siku-siku dan terdiri atas susunan titik-titik yang berbentuk lengkungan.

Lingkaran ini terdiri atas diameter, jari-jari, dan juga titik pusat lingkaran, yang di mana banyak kita jumpai benda-benda yang berbentuk lingkaran ini dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Rumus Luas dan Diameter Lingkaran: Contoh Soal dan Cara Menghitungnya

O iya, pelajaran mengenai keliling lingkaran merupakan salah satu materi matematika SD kelas 6.

Sebelum kita masuk ke pembahasan mengenai contoh soal untuk menghitung keliling lingkaran, kita kenali dulu bagaimana rumusnya, yuk!

Rumus Lingkaran

Lingkaran sendiri memiliki dua rumus, yaitu rumus untuk mencari luas lingkaran dan rumus untuk mencari keliling lingkaran.

Luas dan keliling lingkaran itu memiliki rumus yang berbeda, Adjarian.