Jawab Soal Kupu-Kupu, Kelas 4 Tema 3 Subtema 2

By Irfan Sholeh, Senin, 6 September 2021 | 15:00 WIB
Kupu-kupu bermanfaat bagi lingkungan. (pixabay)

2. Apa yang bisa kamu lakukan untuk melindungi kupu-kupu?

Kupu-kupu memang indah. Tangan kita barangkali akan gatal ingin menangkapnya.

Namun, menangkap kupu-kupu dapat melukai kupu-kupu. Kupu-kupu yang terluka tentu akan membahayakan kehidupan si kupu-kupu.

Jadi, ketika kita melihat kupu-kupu, ada baiknya untuk tidak menangkap kupu-kupu tersebut.

Baca Juga: Benarkah Kupu-Kupu Minum dari Butiran Lumpur?

Termasuk pula tidak menganggu atau merusak ketika kupu-kupu masih dalam tahap telur, ulat, atau kepompong.

3. Di mana kupu-kupu hidup? Jelaskan!

Kupu-kupu hidup baik di dataran rendah maupun dataran tinggi.

Kupu-kupu akan sering ditemukan di daerah yang banyak ditumbuhi tanaman.

 

Tonton video ini, yuk!